mgid.com, 610011, DIRECT, d4c29acad76ce94f
14 Desember 2024

Serang Warga Penjuru. Buaya Seret Korban Ketengah Sungai

0
06e1da8d-df6d-407a-9978-dc79cef67229

Luka=luka bekas gigitan buaya dibagian lengan kiri korban./Foto: Ist

Inhil Utara, detikriau.id – Zulkarnaen, warga Parit Kalimantan Desa Penjuru Kecamatan Kateman menjadi korban penyerangan keganasan buaya. Peristiwa yang terjadi pada minggu (7/7/2024) sekira pukul 02.30 Wib ini menyebabkan pria berusia 38 tahunan ini menderita luka bekas gigitan buaya pada lengan kiri tangannya.

Keterangan sumber lapangan media kami, yang berdasarkan pengakuan korban, sebelum kejadian tersebut ia sedang mandi di jerambah kayu yang berada dibelakang rumah kediamannya. Saat itu kondisi air sedang pasang dan korban berpijak di tangga jerambah.

Namun entah darimana datangnya, secara tiba-tiba buaya itu muncul dan seketika menyambar bagian  lengan kiri korban serta menyeretnya ketengah Sungai.

“Panjang buaya sekira 3 meteran. Saya sempat diseret ketengah sungai hingga jauhnya sekira 15 meteran dari sisi jerambah tempat saya mandi,” pengakuan korban.

Korban saat mendapatkan pengobatan dari petugas kesehatan Desa setempat./Foto: Ist

Namun syukurnya korban mengaku masih bisa menguasai diri dan tidak panik. Dengan menggunakan tangan kananya, korban memukul bagian kepala buaya dan menusuk bagian matanya menggunakan jari tangan.

“Alhamdulillah buaya melepaskan gigitannya dan sayapun berenang kembali ke tepi,” ujar korban

Setibanya ditepian, korban segera dibantu oleh istrinya Suryanti dan membawanya kembali ke rumah kediaman mereka.

Berdasarkan hasil pemeriksaan petugas pelayanan kesehatan Desa Penjuru, korban mengalami beberapa luka lecet dan kulit memutih terkelupas pada lengan kiri dengan luasan area luka sepanjang 7 cm dan lebar 6 cm.

“Kondisi korban sudah mulai membaik dan menyisakan sedikit trauma akibat serangan buaya,”./ red

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!