mgid.com, 610011, DIRECT, d4c29acad76ce94f
12 Februari 2025

Taklukan Pekanbaru 4-1, Tim Futsal Pelajar Inhil Rebut Medali Emas

0
7f5a65b6-5842-4cf1-ab9a-40070ef22d4b

Tembilahan – Tim Futsal pelajar Kabupaten Inhil merebut medali emas di ajang Kejuaraan Daerah Futsal Pelajar se-Provinsi Riau tahun 2022. Tim Futsal yang berada dibawah asuhan pelatih Taufik AR ini meraih penghargaan tertinggi setelah taklukan tim futsal pelajar kota Pekanbaru dibabak final dengan skor 4-1.

Dengan hasil yang diraih, Taufik  optimis kedepannya Futsal Inhil akan semakin maju dan bahkan ia juga meyakini  akan mampu mengharumkan nama daerah di kancah Nasional.

“ Alhamdulillah, ini adalah trophy  yang kesekian kalinya disumbangkan Tim Futsal untuk INHIL. Di tahun 2017 Tim Futsal Inhil juga menyumbangkan medali emas dan peringkat ketiga di tahun 2018,”Ujar Taufik

Menurut Taufik, persiapan tim futsal Inhil untuk mengikuti kejurda pelajar tahun ini hanya dilakukan  dalam waktu sekira tiga bulan.

Dari hasil pembinaan yang diikuti oleh beberapa kecamatan se Kabupaten Indragiri Hilir, terpilih 10 pelajar yang mewakili tim futsal Inhil. Beberapa orang diantaranya berasal dari luar Kecamatan Tembilahan.

“untuk generasi muda, terutama pelajar di Inhil jangan sungkan atau malas mengikuti pembinaan. Dengan ketekunan dan tekad yang kuat, tidak ada mimpi yang tidak bisa diraih,” Motifasi pelatih yang akrab disapa Aa’ Opik oleh anak didiknya ini

Taufik juga menyampaikan bahwa setiap minggunya ia menjadwalkan latihan dan pembinaan pada jum’at siang di Venue Futsal Tembilahan. Kegiatan ini juga menurutnya ditujukan untuk menjaring bibit-bibit baru yang berbakat.

“Penyaringan bibit-bibit baru harus terus kita lakukan karena setiap tahun peserta Kejurda Pelajar akan terus berganti.” Akhiri Aa’ Opik

Dikonfirmasi terpisah, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, Olahraga, dan Kebudayaan (Disparporabud) Kabupaten Indragiri Hilir  Junaidi sampaikan ucapan selamat atas keberhasil Tim Futsal Pelajar Inhil.

“Selamat kepada Pemain, Pelatih dan Ofisial yg telah melakukan seleksi dan Training center sehingga terpilih para pemain yg telah mengharumkan Futsal Kabupaten Indragiri Hilir. Prestasi yang diraih ini tentunya bukan hanya menjadi kebanggan para pemain tetapi juga kebanggaan seluruh masyarakat Inhil. ” Ucap Junaidi.

Untuk sekedar mengabarkan,  Kejuaraan Daerah Futsal Pelajar se-Provinsi Riau tahun 2022 oleh Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Riau ini berlangsung  selama empat hari, terhitung dari anggal 4 hingga 8 juli 2022 di Aero Futsal Jalan Kaharuddin Nasution, Pekanbaru.

Sembilan kabupaten kota mengirimkan timnya mengikuti kejurda kali ini. Kabupaten kota tersebut antara lain Pekanbaru, Pelalawan, Dumai, Indragiri Hilir, Indragiri Hulu, Rokan Hulu, Kuantan Singingi, Siak dan Bengkalis Sementara tiga kabupaten kota lainnya yakni Kampar, Kepulauan Meranti dan Rokan Hilir tidak mengirimkan Atlit Futsalnya.

Kejurda ini dibagi menjadi tiga grup.

Grup A; Indragiri Hilir, Bengkalis, dan Siak.

Grup B; Rokan Hulu, Kuantan Singingi, dan Pelalawan.

Grup C; Pekanbaru, Dumai, dan Indragiri Hulu.

Reporter: Ikhwan Darius

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!