Laptop dan Dompet Pegawai Lapas Diembat Maling
TEMBILAHAN (www.detikriau.org) – Satu unit Laptop dan dompet berisi uang tunai sebesar Rp2.250.000,-, milik pegawai Lembaga Masyarakat (Lapas) Tembilahan bernama Zainal (23). Pada Kamis (28/11) sekitar pukul 06.00 Wib, raib diembat OTK.
Nasib naas yang dialami oleh korban tersebut terjadi saat korban sedang tertidur pulas bersama temannya, Sigit Pramono (26) juga pegawai Lapas, di TKP mess Lapas Tembilahan yang berlokasi di Jalan M Boya bersampingan dengan kantor Bank BRI.
Dari keterangan korban ketika melapor di Mapolres Indragiri Hilir, bahwa seperti biasa sepulangnya dari bekerja sebagai PNS, Ia langsung istirahat tidur di Mess bersama temannya.
Tapi hari itu sial, sebab pada saat teman korban baru saja terjaga dari tidurnya sekitar pukul 05.00 Wib dan bermaksud untuk menunaikan sholat shubuh, ternyata barang-barang berharga milik korban yang diletakan di meja sebelah tempat tidurnya sudah tidak lagi berada ditempatnya.
Melihat hal itu, teman korban sontak membangunkannya. Kontan saja hal itu membuat korban kaget bahkan lebih terkejut lagi korban baru sadar kalau kamar tidurnya ternyata habis disatroni maling. Setelah melakukan pencarian hasilnya nihil dan akhirnya korban mengadu kejadian yang dialami ke Mapolres Inhil.
Kapolres Indragiri Hilir AKBP Suwoyo SIK.M.si melalui Paur Humas Ipda Warno Akman membenarkan adanya laporan tentang kejadian tersebut. Saat ini kasus pencurian yang dialami korban masih dalam pengembangan Sat Reskrim Polres Inhil.
“Petugas Sat Reskrim sudah mendatangi lokasi, untuk melakukan olah TKP. Atas kejadian tersebut diperkirakan korban mengalami kerugian lebih kurang sebesar Rp 6juta,”jelas Paur Humas. (dro/tok)